Perkemahan Di Tanjung Gundul

Namaku Tio, aku punya pengalaman aneh yang kualami sekitar tahun 1999 tepatnya ketika itu aku masih duduk dibangku SMU kelas 1. Pada waktu itu sekolah kami mengadakan perkemahan selama tiga hari di desa Tanjung gundul mempawah kalimantan barat. dalam Acara pelantikan dan pengukuhan anggota dewan ambalan yang baru. Ketika itu aku berpartisipasi sebagai peserta. Pada hari pertama dan kedua di acara tersebut tidak terjadi apa-apa dan kami semua menikmati perkemahan tersebut dengan bersuka cita. Tepat pada malam terakhir, ketika itu akan diadakan sebuah acara jurit malam tiba-tiba ada angin keras yang meniup sangat kencangnya dan hampir menerbangkan tenda-tenda kami. Anehnya lagi angin tersebut bertiup tanpa adanya tanda-tanda khusus (Hujan, badai, dsb)dan cuaca pada hari itu cukup cerah. Kejadian itu berlangsung beberapa saat sebelum diadakannya acara jurit malam. Setelah kejadian itu aku dan teman-temanku berkumpul di bawah pohon yang cukup rindang. Didekat pantai dan kami sedang bermain gitar,menyanyi dan sebagainya. Tiba-tiba aku melihat ada sosok gadis berambut panjang dan bergaun putih tersenyum kearahku, dan ia tidak memiliki bola matanya yang hitam, matanya putih semua dan ia tampak sedang memegang bayi. Langsung saja kuhampiri dia Sehingga, kejadian itu membuat teman-temanku duduk terdiam heran melihatku. Tiba-tiba gadis itu menghilang dari hadapanku secara misterius. Sehingga aku berbalik menuju temanku. Dan setelah itu aku ceritakan kejadian yang menimpaku kepada teman-temanku. Ketika aku sedang bercerita mengenai kejadian tersebut, tiba-tiba kami semua melihat sebuah kejadian ganjil lainnya, yaitu kami melihat ada sesosok wanita berambut panjang dan bergaun putih berlari dengan cepatnya, mungkin secepat kilat dan ia tidak menginjakkan kakinya ditanah, seperti terbang. ia berlari seolah-olah ia dikejar sesuatu. Setelah itu kami semua membacakan ayat-ayat/surah-surah kecil seperti Al-fatihah aku membacakan ayat kursi. sebanyak-banyaknya. setelah itu diadakanlah acara jurit malam yang menutup rangkaian kegiatan perkemahan di Tanjung Gundul. besok paginya baru kuketahui bahwa dahulu ada wanita yang meninggal dan menjadi kuntilanak penunggu daerah itu dari penduduk setempat.
from Priyo setioko (Tio)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar